Beragam Olahan Pangan Lokal Tampil di Lomba Cipta Menu Daerah

Bangka,DETAKBABEL – Berbagai olahan pangan yang bersumber dari bahan baku khas Daerah Kabupaten Bangka ditampilkan pada ajang lomba cipta menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) tingkat Kabupaten Bangka, Senin (07/10/19) di ballroom hotel ST 12 Sungailiat.

Lomba tersebut diikuti kelompok PKK dan Kelompok Wanita Tani (KWT) se Kabupaten Bangka. Antusias dari perwakilan setiap Kecamatan pun terlihat saat menyemarakki suasana gedung guna menampilkan produk terbaiknya.Lomba tersebut bertujuan menumbuhkembangkan kreatifitas serta inovasi dalam mengembangkan sumber daya lokal

Demikian dikatakan Kepala Dinas Pangan (Dinpan) Kabupaten Bangka, Elius Gani, Senin (07/10/19).
“Adapun tujuan lomba ini agar masyarakat mampu menciptakan serta mengembangkan produk lokal Daerah menjadi sebuah menu yang menarik,” katanya.
Ditambahkan Elius, pihaknya telah memberikan serangkan pendampingan terhadap para peserta lomba sebelumnya.

“Perlu kami sampaikan, peserta lomba telah diberikan pendampingan sebelumnya tentang penyusunan menu B2SA ini,” tutup Elius.

Sementara itu, Bupati Bangka, Mulkan SH MH, mengatakan, perlu adanya perhatian khusus bagi para pengrajin menu tersebut. Menurutnya, hasil olahan tidak serta merta hanya menampilkan tampilan luar saja, namun kandungan nutrisi pangan harus menjadi prioritas utama.

“Makanan yang kita konsumsi harus diketahui dulu kandungan gizinya,” tuturnya.

Untuk itu, dirinya menghimbau agar para peserta mampu memberikan keselarasan antara cita rasa produk dengan kandungan nutrisi di dalamnya.

“Kandungan gizi dalam produk makanan ini perlu diperhatikan, jangan sampai yang kita asal makan,” himbaunya.

Diharapkannya, seluruh bekal ilmu yang didapatkan selama pendampingan dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari agar mampu dituangkan pada menu keluarga di rumah.

“Harapan kami, peserta mampu menciptakan resep yang inovatif sehingga dapat dituangkan ke dalam menu keluarga,” pungkasnya.
( Dinkominfotik )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *