Komisi II DPRD Babel Siap Perjuangkan Anggaran Pembangunan Dermaga Air Menduyung

Bangka Barat, DETAKBABEL.COM – Komisi II DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) melakukan kunjungan kerja dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat nelayan sekaligus meninjau kondisi Dermaga Air Menduyung, Kabupaten Bangka Barat, Jumat (16/7/2021).

“Kita ingin melihat secara langsung kondisi di lapangan, apakah dermaga ini betul-betul dibutuhkan atau tidak,” kata Ketua Komisi II DPRD Babel, Adet Mastur kepada wartawan didampingi para anggotanya.

Setelah mendengar aspirasi dan masukan dari masyarakat nelayan setempat, disampaikan Adet, pemugaran dermaga ini akan jadi skala prioritas utama Komisi II DPRD pada APBD Tahun 2022.

“Karena dari enam titik (dermaga-red) yang kami tinjau, Dermaga Air Menduyung ini lah merupakan lokasi yang terparah, melihat kondisi ini, secara otomatis ini akan menjadi skala prioritas utama kami di tahun anggaran 2022 untuk pembangunan jetty,” ungkapnya.

Oleh sebab itu, diutarakan dia, pihaknya akan memperjuangkan anggaran untuk pembangunan jetty di Dermaga Air Menduyung ini pada APBD 2022.

“Jadi mau tidak mau di tahun depan ini mesti harus kita perjuangkan untuk didapatkan anggaran APBD,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Air Menduyung, Kasdan memberikan apresiasi atas kepedulian Komisi II untuk memperjuangkan pembangunan jetty di Dermaga Air Menduyung.

“Memang keluhan yang disampaikan oleh masyarakat sesuai fakta, artinya wajar masyarakat kita mengeluh melihat kondisi dermaga ini,” ujar Kasdan.

Dia berharap, pembangunan jetty di Dermaga Air Menduyung ini betul-betul dapat terealisasi pada 2022 mendatang.

“Jadi pada tahun 2022, tolong diprioritaskan dermaga ini, karena mayoritas masyarakat kita berkerja sebagai nelayan,” harapnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *