Sahid Hotel Klarifikasi Terkait Acara Malam ‘ WelcomeParty 2019 ‘

Pangkalpinang, Detakbabelnews.com  – Hotel Sahid Bangka menyampaikan klarifikasi secara langsung terkait dengan informasi yang tersebar di media sosial maupun media massa perihal terkait acara “WelcomeParty 2019″, yang diselenggarakan oleh salah satu Even Organizer (EO) Local Bangka “Air Project” berlangsung pada sabtu (29/12) malam.

Darwin Mandoni selaku General Manager Sahid Bangka Hotel menuturkan” Bahwa acara welcomeparty 2019 yang diadakan oleh Even Organizer Air Project meyajikan acara event tahunan kepada masyarakat Bangka dengan tema welcome 2019.” Terangnya.Senin ( 31/12/2018 ).

“Acara hanya sekedar party yang tidak melanggar norma adat, asusila dan kenyamanan masyarakat setempat, kami selaku penyedia tempat acara hanya bersifat mengakomodir tempat dengan pihak Event Organizer sebagai penyelenggara.”Jelasnya.

Pihaknya, selaku pengelola hotel menseleksi setiap acara yang akan diselenggarakan di Sahid Bangka dan memastikan tidak adanya pelanggaran, baik dari norma maupun peraturan pemerintah setempat.

Di tempat yang sama pihak Event Organizer Bapak Rama Leo Batra selaku penyelenggara dan penanggung jawab menyampaikan, selaku penyelenggara acara WelcomeParty 2018 pertama- tama memohon maaf atas informasi dan keresahan masyarakat yang timbul terkait beredarnya informasi yang menyatakan bahwa ada wanita bertelanjang dada dan penari erotis.

“Terkait dengan hal tersebut kami ingin mengklarifikasi bahwa informasi tersebut sama sekali tidak benar, kami hanya melakukan event tahunan,” ungkapnya.

Memang ada female DJ, namun tidak seperti informasi yang beredar di media sosial dan media cetak maupun media elektronik pada saat ini, video yang tersebar adalah tamu atau pengunjung yang menyeburkan diri berenang ke kolam renang bersamaan dengan rekannya dan tidak sesuai dengan apa yang diberitakan, dan untuk memastikan kenyamanan dan hal hal yang tidak di inginkan, sesuai arahan dari pihak Sahid Bangka untuk menyelesaikan acara tepat pukul 01.15 WIB sesuai dengan waktu yang telah disepakati.

“Terkait dengan soal perizinan yang ramai dibicarakan, Sahid Bangka Hotel memastikan bahwa perizinan telah dilakukan dan event tersebut digelar sesuai dengan prosedur yang berlaku di Bangka Belitung,” ujarnya. ( red ).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *