KPU Kabupaten Bangka Lantik 243 Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan/Desa

KPU Kabupaten Bangka Lantik 243 Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan/Desa

Sungailiat,DetakBabel.com
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka melantik 243 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) kelurahan/Desa untuk Pemilihan gubernur/wakil gubernur, Bupati/wakil Bupati yang
berlangsung di Hotel Tanjung Pesona Sungailiat, Minggu (26/5/2024).

dikatakan ketua KPU kabupaten Bangka Sinarto,mereka Sebanyak 243 orang anggota PPS kelurahan/Desa yang dilantik hari ini sudah mengikuti tahapan penyeleksian oleh panitia dan dinyatakan lulus.

Sinarto menjelaskan 243 Anggota PPS kelurahan /Desa yang dilantik itu ditempatkan pada 62 desa, dan 19 kelurahan.
Masing-masing desa dan kelurahan terdapat sebanyak tiga anggota PPS dengan total 243 orang .

Sementara salah seorang Anggota PPS kelurahan /desa yang dilantik, Cindy mengaku siap menjalankan tugas sebagai Anggota PPS dalam pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan Bupati/Wakil Bupati 27 November 2024 nanti.

“Insya Allah siap, apalagi nanti akan ada Bimtek bagi seluruh PPS, jadi kami juga semakin siap dan semakin memahami tugas sebagai Anggota PPS,” ucap Cindy

Hadir dalam pelantikan Anggota PPS pemilihan gubernur/wakil gubernur, Bupati/wakil Bupati 2024 Ketua KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Husin, Ketua KPU Bangka, Sinarto beserta seluruh Anggota KPU Bangka, Kepala Kesbangpol Bangka, Romlan.serta undangan lainnya.(Hry)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *