Kabupaten Bangka Masuk PPKM level 3 Pembelajaran Tatap Muka Diliburkan

BANGKA, DETAKBABEL.COM – Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bangka, Rozali menyebutkan jika telah melakukan koordinasi dengan pihak kepala daerah dan telah zoom meeting dengan gubernur yang memutuskan untuk menutup kembali belajar mengajar tatap muka di semua jenjang pendidikan.

“Gubernur tadi sudah sampaikan untuk menutup kembali belajar mengajar tatap muka di semua jenjang pendidikan mulai dari PAUD, TK, SMP dan SMA. Jika hari ini masih ada sekolah yang melaksanakan belajar tatap muka maka pukul 10:00 wib harus sudah dihentikan,”tegas Rozali, Senin (26/7/2021).

Ia menyebutkan dihentikannya sementara kegiatan belajar mengajar tatap muka di sekolah ini untuk waktu yang belum ditentukan. Hal ini dalam rangka untuk meminimalisir penularan dan penyebaran wabah virus corona.

“Apalagi saat ini di Kabupaten Bangka telah masuk zona merah berada di level 3. Kita lebih mengutamakan kesehatan dan keselamatan siswa didik dan guru pengajar yang ada di Kabupaten Bangka. Untuk batas penundaan ini kita belum bisa putuskan, mungkin saja bisa lebih dari satu minggu,” ujarnya.

Menurutnya apabila nanti akan membuka kembali belajar mengajar tatap muka maka harus dilakukan rapat kembali secara terpadu dengan tim baik dari korcam dan unsur terkait. Agar tidak adanya kesimpangsiuran informasi, maka tidak ada sekolah yang melaksanakan kegiatan belajar mengajar tatap muka.

“Jika masih ada sekolah yang melaksanakan kegiatan belajar mengajar tatap muka, maka beritahukan ke kami agar ditindaklanjuti. Jadi untuk saat ini sistem belajar mengajar menggunakan kembali sistem daring,” pungkasnya.(HRy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *