Jambore Pemuda Indonesia Ajang Promosikan Babel Ke Tingkat Nasional Dan Internasional

Detakbabelnews.com – Pangkalpinang – Ajang Jambore Pemuda Indonesia (JPI) Tahun 2018 akan segera dilaksanakan. Provinsi Kepulauan Bangka Belitung kembali dipercaya sebagai tuan rumah pelaksanaan JPI setelah beberapa event nasional yang telah dilaksanakan sepanjang tahun 2018 ini. Rencananya kegiatan JPI ini akan dilaksanakan pada tanggal 5 hingga 11 Oktober 2018 di Toboali, Kabupaten Bangka Selatan.

Suharto, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengatakan kegiatan JPI 2018 di Babel ini tujuan utamanya adalah untuk mempromosikan Bangka Belitung ke tingkat nasional maupun internasional. Selain itu Suharto melanjutkan JPI sebagai upaya memperkenalkan dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Bangka Belitung terutama di bidang pariwisata.

" Pelaksanaan JPI 2018 ini dimulai dari tanggal 5-11 Oktober 2018 di Toboali, Kabupaten Bangka Selatan. Kegiatan ini diharapkan dapat mempromosikan Babel ke tingkat nasional maupun internasional. Inilah tujuan utamanya. Selain itu juga untuk memperkenalkan dan meningkatkan kualitas SDM di Babel terutama di bidang pariwisata," ungkapnya saat rapat persiapan pelaksanaan Jambore Pemuda Indonesia Tahun 2018 di Ruang Romodong Kantor Gubernur Babel, Jumat (14/9/2018).

Suharto menjelaskan, hingga saat ini segala persiapan pelaksaan kegiatan JPI ini sudah dipersiapkan secara matang agar pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik. Suharto menuturkan, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Biro Umum Setda Provinsi Bangka Belitung untuk meminta bantuan kendaraan sebagai alat transportasi peserta dari 34 provinsi. Sejauh ini, dipastikan kurang lebih 1000 orang peserta akan hadir pada acara JPI di Toboali nanti.

"Saya juga minta Low Officier (LO) minimal 1 orang dari setiap OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk melayani tamu dan peserta dari 34 provinsi. Oleh sebab itu, kita harus saling bekerjasama baik pemerintah pusat dan daerah demi suksesnya acara ini, " jelasnya.

Lebih jauh Suharto berharap kepada seluruh panitia baik pusat dan daerah harus lebih mematangkan persiapan kegiatan ini, baik dari segi keamanan yang harus ditingkatkan maupun fasilitas untuk peserta seperti transportasi, makan dan akomodasi. Kegiatan ini juga direncanakan akan dibuka langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Imam Nahrawi.

"Jadi rundown acara kegiatan ini harus benar-benar dipastikan mulai dari kedatangan hingga kepulangan peserta," tegas Suharto.

Sumber: Dinas Kominfo Babel

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *