Gubernur Erzaldi Lepas Pawai Karnaval Hari Terakhir

Detakbabelnews, Pangkalpinang – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman melepas pawai karnaval hari terakhir memperingati HUT RI ke-73 yang dilaksanakan di depan Rumah Dinas Wakil Gubernur Babel di Jalan Sudirman Pangkalpinang, pada hari Senin (3/9/2018).
Dalam pelepasan para peserta pawai para pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bergantian sebagai pemimpin dalam panggung kehormatan untuk menerima penghormatan dari para peserta.
Gubernur menyampaikan melalui semangat perayaan HUT RI ke-73 ini masyarakat diajak untuk menjaga tradisi dengan menjaga perayaan ini dengan baik dan lancar. “Dengan semangat perayaan kemerdekaan RI ke-73 yang sangat tinggi dan terus dipelihara serta kita jaga tradisi yang sudah ada dan kita tingkatkan kebersamaan yang sudah terjalin selama ini ” ungkap Gubernur.
Gubernur berharap ke depan kegiatan pawai dan karnaval dapat menjadi sebuat event-event yang lebih besar dan dan mengusung pengembangan pariwisata di Bangka Belitung.  “Pemerintah sedang mempersiapkan perayaan 17 Agustus menjadi event-event yang lebih berkelas dengan mengusung tema yang khusus dalam memeriahkan HUT Republik Indonesia khususnya pengembangan pariwisata Babel, ” jelas Gubernur. 
Gubernur melihat partisipasi peserta dan antusias masyarakat yang mengikuti karnaval ini memberikan suasana yang sangat baik bagi pembangunan di Bangka Belitung.
Sementara itu Ketua Panitia HUT RI,  Tarmin AB mengatakan pelaksanaan karnaval memperingati HUT RI ke-73 pada hari ketiga tersebut diikuti oleh 122 peserta yang terdiri dari kategori marching band, sepeda hias dan diikuti peserta dari Pulau Bangka . “Peserta karnaval ini semuanya dari Pulau Bangka dan berjalan dengan baik dan lancar, ” ungkap Tarmin AB.  Selain itu Tarmin berharap melalui pelaksanaan karnaval ini diharapkan dapat memberikan semangat baru bagi seluruh masyarakat Babel. “Dengan terselenggaranya pawai dan karnaval ini masyarakat dapat terhibur,” kata Tarmin AB. ( Red ).
Sumber: 
Dinas Kominfo

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *