Mulkan Apresiasi Antusiasme Generasi Muda Zed Syiarkan Islam

Bangka, Detakbabelnews – Para generasi muda Desa Zed Kecamatan Mendo Barat terlihat antusias mensyiarkan agama Islam pada malam peringatan Maulid Nabi Muhammad Shallallahu ‘ Alaihi wa Sallam. Melihat antusiasme yang tinggi tersebut Bupati melayangkan sejumlah apresiasi kepada para bibit-bibit muda calon generasi bangsa tersebut.
Hal tersebut dikatakan Bupati Bangka, Mulkan SH MH, pada malam penutupan peringatan Maulid Nabi Muhammad Shallallahu ‘ Alaihi wa Sallam , Sabtu (15/11/19) di Desa Zed Kecamatan Mendo Barat.
“Apapun kegiatan yang ada di Desa Zed ini bukan main-main, seluruh masyarakat juga generasi mudanya mendukung kegiatan keagamaan ini, kita apresiasi itu,” ujarnya.
Guna menjaga eksistensi peringatan keagamaan di Desa setempat dirinya berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara meregenerasi.
“Kegiatan yang menyangkut dalam hal mensyiarkan agama Islam ini harus meregenerasi,” harapnya
Untuk itu dirinya menghimbau kepada seliruh elemen masyarakat dapat menjaga keharmonisan dalam setiap perayaan.
“Mari kita jaga dan tingkatkan Ukhuwah Islamiyah sata sama lain,” pungkasnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Bangka, Yusmiati Mulkan dan segenap Kepala OPD Pemkab Bangka.
Sumber: 
Dinkominfotik

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *