Pemprov Babel Kirim Relawan Kemanusian, Bantu Bencana Palu dan Donggala.

Pangkalpinang, Detakbabelnews.com
Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberangkatkan para relawan ke Palu dan Donggala guna untuk membantu evakuasi  korban Gempa dan Tsunami, Senin (01/10/2018).

Team Relawan terdiri  dari 7 Orang yang merupakan dari Tagana, 5 Orang Tenaga Rescue, 1 Orang dokter, 1 Orang perawat, dan 1 orang tenaga kesehatan.

Mikron Antariksa selaku Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyebutkan Team yang dikirim ini akan membantu Evakuasi Korban dan Dapur Umum.

Team Evakuasi tanggap darurat untuk membantu evakuasi korban, mereka akan ke Kabupaten Donggala, Palu, Sigi, dan Mamuju.

" Team pertama akan melakukan tugas penyelematan korban dibawah runtuhan bangunan  dan juga untuk mendirikan  dapur umum, Relawan akan di terbangkan hari ini juga ke Palu,” terang Mikron Antariksa.

Bukan hanya memberangkatkan Relawan semata, pihaknya juga  mengirimkan bantuan yang menjadi kebutuhan korban bencana tersebut untuk meringankan beban saudara- saudara yang terkena musibah.

Kemudian, dalam kesempatan sama, Kepala Dinas Kesehatan Kepulauan Bangka Belitung Mulyono Susanto menyampaikan  PT. Timah, PT. RSBT dan IDI Kabupaten Bangka juga akan mengirimkan batuan tim medis agar nantinya dapat bergabung dengan tim dari Pemerintah Provinsi Babel.

" Tim nantinya akan membawa perlengkapan kesehatan  seperti tandu , obat-obatan, dan kantong mayat serta peralatan yang dibutuhkan lainnya," katanya.( red )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *