Erigustian Reses Bersama Masyarakat Lubuk Kelik

Erigustian Reses Bersama Masyarakat Lubuk Kelik

Sungailiat,DetakBabel.com
Bertempat di lingkungan Bukit Intan Kelurahan lubuk Kelik, Kecamatan Sungailiat, Erigustian,SH,melakukan reses bersama masyarakat lubuk Kelik Minggu (16/7/2023).

Dikatakan Erigustian pada Reses ini kami mohon maaf karna Pak Rudianto Tjen tidak bisa hadir bersama kita karna ada sesuatu hal ,sekali lagi kami mohon maaf dan untuk mewakilinya ada pak Imam Wahyudi selaku Direktur Rudi Center bersama kita.

Erigustian mengatakan Reses ini merupakan Aspirasi Masyarakat
jadi untuk itu silakan bapak,ibu sampaikan Aspirasinya dalam reses ini .

Sementara itu Direktur Rudi Center
Imam Wahyudi mohon maaf kepada bapak ibu sekalian atas ketidak hadirin pak Rudianto Tjen direses Erigustian Anggota DPRD kabupaten Bangka dari fraksi PDI Perjuangan .

Dikatakan Imam Wahyudi dalam waktu dekat ini yayasan Rudi Center bekerja sama dengan Fraksi PDIPerjuangan di DPRD kabupaten Bangka akan menyelenggarakan Operasi katarak, untuk itu bagi yang mau ikut Operasi katarak segera daftarkan dari sekarang ujar Imam Wahyudi.

Diakhir kegiatan reses ini,dilanjutkan dengan Bakti sosial dari Erigustian dan yayasan Rudi Center dengan membagikan beras
dan kue buat ibu hamil dan menyusui guna kesehatan ibu dan anak.

Ditempat yang sama Kaling lubuk Kelik sakmen mengatakan terimakasih kepada pak Erigustian
yang telah membantu pelaksanaan pembangunan dilingkungan lubuk Kelik ini melalui resesnya.

untuk hari ini kami juga meminta pada pak Erigustian dalam resesnya kali ini meminta pembangunan jalan di jalan bukit intan gang satu,lampu jalan sebanyak 50 titik,jembatan dijalan Natuna dan pembangunan Siring pemukiman.

Kaling lubuk Kelik Sakmen ketika ditanya media ini siap tidak dukung pak Eri untuk duduk di DPRD Bangka dalam pemilu 2024?
kami bersama warga lubuk Kelik siap dukung pak Erigustian untuk duduk lagi di DPRD Bangka dalam pemilu 2024 nanti dengan alasan pak Erigustian suda banyak membantu kami khususnya di lingkungan lubuk Kelik ini.

Dan itu suda kelihatan seperti pembangunan jalan aspal,lampu jalan ,saluran jalan dipemukiman dan sebagainya jelas sakmen.(ry)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *