Dalam Kegiatan pembagi takjil Kodim 0413 Bangka kepada pengendara langsung dipimpin oleh Dandim 0413 Bangka Letkol Arm Riski Budiyanto bersama Kasdim 0413 Bangka Mayor Inf Sahudi beserta Staf Pasi dan Pengurus Persit Cabang 0413 Bangka.
Letkol Arm Riski Budiyanto selaku
Dandim 0413 Bangka mengatakan,” Bahwa kegiatan ini merupakan program rutin Kodim 0413 Bangka yang bertujuan untuk mendekatkan diri kepada masyarakat,”Terangnya
“Kita saling berbagi serta membantu masyarakat yang sedang berpuasa namun sedang dalam perjalanan,”Papar Dandim.
Dalam kesempatan ini kita juga selain membagikan makanan ringan juga membagikan balon untuk anak anak sehingga dalam kegiatan ini timbul rasa kebahagiaan dan kecerian,”ujar Dandim
Semogga dalam puasa ramadhan 1440 H kali ini apa yang telah diberikan oleh Kodim 0413 Bangka mendapat keberkahan dari Allah SWT.